Saturday, November 11, 2006

Mabit Hannover : "Mendekat Kepada Allah Lebih Dekat Lagi"

(posted in Pengumuman)


Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Ba'da tahmid wa shalawat.
Semoga email ini menjumpai antum semua dalam keadaan jasmani dan rukhiyah yang terbaik. Aamiin.

Saya mewakili panitia mabit (Keluarga Muslim Braunschweig) ingin mengundang antum yang berada di sekitar Hannover, Braunschweig, Hamburg, untuk hadir dalam acara Mabit yang insyaAlloh akan diadakan pada :

Hari : Sabtu
Tanggal : 11 dan 12 November 2006 (19 dan 20 Shawwal 1427 H)
Jam : 19:00 s/d 07:00
Tempat : Al Huda Moschee, Gesellschaft Islam Verstehen e.V
Kornstr 35
30167 Hannover

Bagi yang mau mengikuti Mabit ini diharapkan membawa makan malam sendiri. Panitia hanya menyediakan snack dan sarapan.

Demikian undangan yang bisa kami sampaikan, mohon maaf kalau undangannya mendadak.

Jazakumullah Khairan.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.
a.n Panitia

Zainal Arifin


Menuju tempat acara :
1. Dari Hauptbahnhof naik u-bahn no 9 (richtung Empelde) sampai Kröpke, atau Jalan kaki 5 menit sampai Kröpke. Dari Kröpke naik U-bahn no 6, 11 (Richtung Nordhafen, Haltenhoffstr) sampai Kopernikusstr. Kemudian dari Kopernikusstr jalan menuju Mesjid kira-kira 5 menit.

2. Kalau yang di jadwal berangkatnya dari Steintor, tinggal dikurangi 2 menit, naik U-bahn nya dari Kröpke


baca

No comments: